Searching...
Jumat, 26 April 2013

About Japan Culture "Tentang kebudayaan jepang"

Jumat, April 26, 2013
Hai guys, kali ini gue akan membahas semua yang menyangkut tentang negara jepang. kalian juga pasti sudah gak asing lagi kan dengan negara yang satu ini, bagi yang emang gak tau.., berarti ada yang salah dalam diri kalian. nah yang akan gue bahas adalah mengenai kebudayaan.
Kebudayaan Jepang telah banyak berubah dari tahun ke tahun, dari kebudayaan asli negara ini, Jomon, sampai kebudayaan kini, yang mengkombinasikan pengaruh Asia, Eropa dan Amerika Utara. Setelah beberapa gelombang imigrasi dari benua lainnya dan sekitar kepulauan Pasifik, diikuti dengan masuknya kebudayaan Tiongkok, penduduk Jepang mengalami periode panjang isolasi dari dunia luar dibawah shogunat Tokugawa sampai datangnya "The Black Ships" dan era Meiji. Sebagai hasil, kebudayaan Jepang berbeda dari kebudayaan Asia lainnya.

1. Matsuri


Matsuri () adalah istilah agama Shinto yang berarti persembahan ritual untuk Kami. Dalam pengertian sekuler, matsuri berarti festival atau perayaan di Jepang. Di daerah Kyushu, matsuri yang dilangsungkan pada musim gugur disebut kunchi.

2. Koinobori


Koinobori (こいのぼり, 鯉のぼり, atau 鯉幟 bendera koi) adalah bendera berbentuk ikan koi yang dikibarkan di rumah-rumah di Jepang oleh orang tua yang memiliki anak laki-laki. Pengibaran koinobori dilakukan untuk menyambut perayaan Tango no Sekku.

3. Bonenkai














Bōnenkai (忘年会) adalah pesta akhir tahun di Jepang yang diadakan untuk melupakan semua kesukaran dan kerja keras pada tahun itu. Pesta ini sama sekali tidak memiliki makna religius dan tidak memiliki standar tata cara pelaksanaan, namun sudah menjadi salah satu tradisi khas Jepang.

4. Hinamatsuri


 Hinamatsuri (雛祭り, ひなまつり) atau Hina Matsuri adalah perayaan setiap tanggal 3 Maret di Jepang yang diadakan untuk mendoakan pertumbuhan anak perempuan. Keluarga yang memiliki anak perempuan memajang satu set boneka yang disebut hinaningyō (雛人形, boneka festival).

5. Festival Yosakoi


















Festival Yosakoi (よさこい祭り Yasakoi Matsuri) adalah festival tari Yosakoi yang diadakan setiap tahunnya di kota Kochi, Prefektur Kochi pada 9 Agustus hingga 12 Agustus. Festival berlangsung selama 4 hari, dan berpuncak pada pentas utama 10 Agustus dan 11 Agustus. Malam sebelum pentas utama (9 Agustus) dimeriahkan oleh pesta kembang api, dan 12 Agustus adalah hari kompetisi nasional.

nah, itu dia beberapa kebudayaan jepang yang dapat gue share ke kalian.., nah jadi.. apa suatu saat nanti anda berniat untuk mengunjungi negeri matahari terbit itu. coba anda pikirkan kembali karena jepang patut dikunjungi karena kaya akan budaya.








0 komentar:

Posting Komentar